Juara dalam bidang Sekolah

Banda Aceh Juara Lomba Kompetensi Siswa

Minggu, 23 Oktober 2011 10:15 WIB
BANDA ACEH - Kota Banda Aceh keluar sebagai juara umum Lomba Kompetensi Siswa (LKS) tingkat Provinsi Aceh ke-20 tahun 2011 setelah memborong 19 juara I dari 36 bidang studi yang diperlombakan.

Wakil Walikota Banda Aceh, Illiza Saaduddin Djamal, saat secara resmi menutup lomba yang berlangsung selama empat hari di Komplek SMK 1, 2. dan 3 Banda Aceh, Jumat (21/10) malam, menyatakan kegembiraannya atas keberhasilan siswa Sekolah Menengah Kejuruan untuk merebut juara umum.

“Ini adalah prestasi atas kerja keras para kepala sekolah, guru, dan para siswa dalam memajukan pendidikan di Banda Aceh ke arah yang lebih baik,” kata Illiza.

Sementara Sekretaris Dinas Pendidikan Aceh, Drs Zulkifli Saidi yang lebih akrab disapa dengan panggilan Zul Namploh mengharapkan keberhasilan Kota Banda Aceh untuk merebut juara umum harus diimbangi dengan perbaikan aliran dana untuk memajukan SMK. “Selama ini, kita melihat dukungan dana dari Pemko untuk pengembangan pendidikan, terutama SMK masih kurang,” katanya.

Zul Namploh juga mengharapkan Pimpinan DPRA, yang malam itu dihadiri Drs Sulaiman Abda, untuk memberi kemudahan dalam pengaliran dana untuk pembangunan SMK. “Sebagai ketua Komite SMK 1, 2, dan SMK 3 Banda Aceh, Pak Sulaiman Abda, saya yakin tahu bahwa untuk pengembangan SMK membutuh dana yang lebih besar dibanding sekolah lainnya,” katanya.

Sementara itu, Ketua Kadin Kota Banda Aceh, Muntasir Hamid yang mewakili kelompok dunia dan mitra strategis SMK mengatakan pihaknya siap untuk menampung lulusan SMK di Aceh untuk masuk dalam dunia industri. “Kita siap. Dan selama ini, memang sudah banyak alumni SMK yang magang dan bahkan telah bekerja di berbagai perusahaan di Aceh,” katanya.

Ketua Panitia LKS ke 20, Drs Amiruddin mengatakan lomba yang berlangsung selama empat hari diikuti 318 siswa SMK

se-Aceh dan memperlombakan 42 mata lomba yang dibagi dalam enam kelompok. Yaitu kelompok keluatan, pertanian dan peternakan, kriya, pariwisata, bisnis dan manajemen, serta kelompok teknologi dan rekayasa.(sir)

Leave a Reply